Tips Memilih Aplikasi Remitansi yang Terpercaya – Maraknya pengiriman uang ke luar negeri turut meningkatkan permintaan layanan pengiriman uang yang aman dan cepat. Nggak cuma dilakukan oleh mereka yang punya kerabat atau keluarga di luar negeri, transaksi keuangan internasional ini juga ramai dilakukan oleh mereka yang punya urusan bisnis.
Makanya, nggak heran kalau transfer uang ke luar negeri kini menjadi hal yang biasa dilakukan masyarakat. Penyedia jasa pengiriman uang ke luar negeri pun semakin beragam. Namun, sistem yang digunakan rata-rata masih konvensional sehingga ada saja kendala yang harus dihadapi oleh para sender.
Untuk alternatif yang lebih mudah, saat ini mulai banyak perusahaan remitansi yang menyediakan jasa pengiriman uang antar negara berbasis mobile. Yap, kamu tinggal mengunduh aplikasinya, lalu kamu bisa langsung mengirimkan uang ke luar negeri.
Maraknya aplikasi remitansi saat ini tentunya membuat kamu harus berhati-hati dalam memilih aplikasi remitansi yang terpercaya. Lantas, bagaimana cara memilih aplikasi remitansi di Indonesia yang aman dan cepat?
Aplikasi remitansi harus mendapatkan license dari lembaga yang berwenang
Bisa dibilang ini adalah harga mati dalam memilih aplikasi remitansi yang terpercaya. Meski ada begitu banyak aplikasi remitansi yang mulai beredar di tengah masyarakat, pilihlah aplikasi yang memang sudah mendapatkan license dari lembaga yang berwenang, seperti Bank Indonesia (BI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Dengan adanya lisensi tersebut, itu artinya aplikasi remittance yang kamu pilih legal di mata hukum. Selain itu, lisensi dari BI dan OJK juga membuktikan reputasi dan kredilitas perusahaan remitansi yang mengaluarkan produk aplikasi mobile. Jadi, seluruh transaksi keuangan kamu, baik pengeluaran dan pemasukan dapat dilindungi oleh paying hukum yang berlaku.
Memperhatikan fitur yang ditawarkan
Setelah menemukan aplikasi remitansi yang berada di bawah pengawasan BI dan OJK, kini saatnya kamu untuk membedah aplikasi tersebut. Cek fitur dan layanan yang diberikan. Cari tahu juga apakah aplikasi yang kamu gunakan mampu memberikan informasi seputar kebutuhan pengiriman uang ke luar negeri. Termasuk di dalamnya adalah riwayat transaksi, nilai kurs kompetitif, dan cakupan negara tujuan pengiriman.
Selain itu, kamu juga harus mengecek kelengkapan fitur tersebut apakah menyediakan fitur tracking atau nggak. Sebab, fitur ini dapat memudahkan kamu dalam memantau status transaksi pengiriman uang ke luar negeri. Baca pula deskripsi aplikasi sebelum mengunduh aplikasi remitansi guna memastikan layanan yang diberikan benar-benar sesuai dengan kebutuhanmu.
FYI, banyak aplikasi remittance yang hanya menyediakan layanan antar individu sehingga kurang mengakomodasi kebutuhan kamu dalam bertransaksi, khususnya bagi mereka yang punya tujuan bisnis.
Baca syarat dan ketentuan
Rata-rata perusahaan remitansi menerapkan kebijakan yang berbeda-beda. Biar nggak tertipu, sebaiknya baca dulu syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh perusahaan remitansi yang menyediakan aplikasi berbasis mobile. Biasanya ada saja aplikasi remitansi yang menarik pungutan biaya tersembunyi yang mungkin nggak diketahui oleh para user. Hal ini tentu merugikan para user karena harus transfer uang dengan jumlah yang lebih besar 10 persen dari total dana yang dikirimkan.
Makanya, jangan lupa untuk memperhatikan faktor apa saja yang termasuk ke dalam komponen biaya, perkiraan jangka, waktu pengiriman, cakupan negara tujuan pengiriman, serta kebijakan layanan konsumen.
Baca ulasan user lainnya
Sama seperti aplikasi pada umumnya, ulasan dan rating para user sangat menentukan reputasi dan kredibilitas aplikasi tersebut. Begitu pun dengan aplikasi remittance yang harus dipertimbangkan dengan sangat amat baik. Untuk itu, sebelum mengunduhnya, sebaiknya baca ulasan dan testimonial para user di situs resmi perusahaan, Play Store, atau App Store.
Nah, dari ulasan tersebut, kamu dapat memperoleh informasi permasalahan umum yang kerap dihadapi pengguna. Selain itu, dengan membaca ulasan dan rating apliasi, kamu juga bisa mengetahui keunggulan aplikasi remitansi yang mau kamu unduh.
Itu dia beberapa tips memilih aplikasi remitansi yang terpercaya di Indonesia. Untuk itu, penting dalam mencari tahu seluk beluk tentang aplikasi remitansi yang mau kamu unduh. Alih-alih menguntungkan dan memudahkanmu, kamu justru malah dirugikan bila salah memilih aplikasi remitansi.